Selasa, 11 September 2012

Gerrard: Inggris Tak Boleh Remehkan Ukraina

foto

Kapten timnas Inggris Steven Gerrard merayakan kemenangan setelah berhasil menang atas Ukriana pada pertandingan Grup D Euro 2012 di Donbass Arena Donetsk, Ukraina (20/6). REUTERS/Alessandro Bianchi

Berita Terkait

Topik

Infografis

Messi Sang Jawara FIFA

Foto Terkait

Brasil Permalukan Cina 8-0

Selasa, 11 September 2012 | 18:58 WIB

Gerrard: Inggris Tak Boleh Remehkan Ukraina

Besar Kecil Normal

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain gelandang sekaligus kapten tim nasional Inggris, Steven Gerrard, mewanti-wanti rekan setimnya untuk tak meremehkan kekuatan Ukraina. Kedua tim akan bentrok dalam lanjutan pertandingan kualifikasi piala dunia di Stadion Wembley, Rabu dinihari nanti.
Gerrard tampak tak ingin timnya tampil seperti di Euro 2012. Ketika itu Inggris juga bermain melawan Ukraina, yang menjadi salah satu tuan rumah, di babak penyisihan grup.
“Ketika di Euro, kami memberi mereka terlalu banyak rasa hormat dan mereka akhirnya memiliki banyak peluang untuk mencetak gol,” kata Gerrard. “Mereka mampu menyulitkan kami.”
Meski begitu, Inggris mampu mengakhiri laga dengan kemenangan tipis 1-0. Inggris pun sebenarnya memiliki modal berharga usai menang 5-0 dari Moldova. Selain itu, Inggris menang empat kali dan hanya kalah sekali dari lima pertemuan dengan Ukraina. Namun, Gerrard menilai calon lawannya nanti tak akan mudah untuk ditaklukkan.
“Ketika sebelum laga melawan Moldova, kami tak terlalu mengenal mereka. Kami akhirnya tampil sangat baik,” ujar Gerrard. “Tapi, pertandingan nanti akan menjadi ujian yang lebih besar dan lebih tangguh. Mereka bisa mengalahkan kami, jadi kami harus merasa percaya diri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar